You are currently viewing Perbedaan Motor Listrik dan Sepeda Motor Biasa

Perbedaan Motor Listrik dan Sepeda Motor Biasa

Motor listrik saat ini sedang tren di kalangan masyarakat Indonesia. Bahkan, instansi-instansi Pemerintahan pun saat ini diarahkan untuk menggunakan motor listrik sebagai kendaraan operasional.

 

Selain dinilai hemat dibanding motor konvensional, motor listrik juga diklaim sebagai kendaraan yang ramah lingkungan. Kehadiran motor listrik ini juga masih terbilang jarang karena memang baru hadir beberapa tahun terakhir di tengah masyarakat yang sudah terbiasa dengan motor berbahan bakar minyak.

 

Oleh karena itu, banyak masyarakat Indonesia yang belum bisa membedakan antara motor daya listrik dengan motor biasa. Perbedaan yang paling terasa adalah sumber tenaga dan spare part. Masyarakat yang ingin beralih ke motor listrik tentu memerlukan beberapa penyesuaian.

 

Lalu, apa yang membedakan motor listrik dengan motor biasa?

 

Harga BBM Naik, Beralih ke Motor Listrik

 

Pada prinsipnya, motor listrik dan motor konvensional mempunyai model yang hampir sama. Pembedanya hanyalah bahan bakar yang digunakan. Motor listrik menggunakan daya listrik, sedangkan motor biasa menggunakan bensin sebagai bahan bakarnya. 

 

Motor listrik mengeluarkan suara yang tidak bising. Hal ini bisa membuat pengendara lain kurang peka mengetahui keberadaan motor listrik saat berkendara.  Hal ini disebabkan tidak adanya proses pembakaran sumber energi seperti motor bensin yang menggunakan bahan bakar tertentu. Oleh karena itu, kamu perlu untuk menjaga jarak dan mengontrol kecepatan saat berkendara.

 

Setelah itu, kamu perlu memerhatikan faktor beban daya angkut penumpang dan kecepatan. Hal ini menjadi penting karena beban yang dibawa oleh kendaraan akan mempengaruhi konsumsi energi listrik.

 

Perbedaan yang akan menguntungkan kamu adalah perawatan yang lebih mudah. Berbeda dengan motor konvensional, motor listrik tak perlu ganti oli rutin atau servis berkala. Perawatannya sama dengan peralatan elektronik lainnya, yaitu merawat penggunaan baterai.

 

 

Sahabat Selis disarankan untuk mengisi baterai motor listrik sebelum baterai habis total dan tidak melebihi durasi pengisian baterai, yaitu sampai dengan 5 jam. Kamu juga perlu memperhatikan waktu penggantian kampas rem, minyak rem, dan ban.

 

Motor listrik dan motor bensin memiliki keunggulan dan kekurangan masing-masing. Namun jika ingin mencari kehematan dan juga ramah lingkungan, motor listrik jawabannya!